Tampilkan postingan dengan label IPA kelas VII SMP. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label IPA kelas VII SMP. Tampilkan semua postingan

Kamis, 25 April 2013

Cara Menentukan Massa Jenis Benda Padat


Tahukah kalian mengapa telur akan Melayang dalamair garam, hal ini dikarenakan massa jenis telur lebih besar dibanding denganmassa jenis zat cair. Nah untuk itu maka kita perlu mengetahui bagimana caramenentukan massa jenis suatu zat agar kita dapat menggunakannya dalam kehidupansehari-hari kita.


A. Massa Jenis Zat


Massa jenis zat adalah perbandingan antara besarnya massa suatu zatdengan volume zat tersebut. Setiap zat mempunyai massa jenis yang berbeda-beda.Sehingga massa jenis zat dapat menjadi salahsatu ciri khas suatu benda yang dapat membedakan dengan yang lain.

Secaramatematis dapat dirumuskan dengan persamaan berikut ini!


ρ = m : V

ρ = Massa jenis, satuan kg/m3
m= Massa benda, satuan kg
v = Volume benda, satuan m3
Massa jenis zat tidak dipengaruhi oleh bentuk benda.Walaupun bentuk benda berbeda-beda selama terbuat dari jenis bahan yang samamaka massa jenis zat tersebut adalah sama. Kadang-kadangmassa jenis juga disebut dengan rapat massa atau kerapatan benda.

B. Cara Menentukan Massa Jenis Suatu Zat Padat
Setelahmengetahui konsep cara menentukan masa jenis suatu zat padat prinsipnya ada 3carasebagai
berikut :
1. Menimbangmassa yangingin diukur
Menimbang massa
http://guru-ipa-pati.blogspot.com

2. Mencari volume zat yang ingin diukur baik baik secara langsungatau melalui perhitungan
Mengukur Volumenya (sxsxs)
http://guru-ipa-pati.blogspot.com

3. Membagi antaramassa dan volume zat tersebut seperti rumusan di atas
Untuk lebih memahami cara menentukan massa jenis massa jenis zat padat marikita perhatikan video koleksi saya berikut ini untuk mengetahui cara menentukan massa jenis massa jenis zat padat!



Untukvideo menentukan masa jenis balok silahkan anda bisa melihat dengan klik disini

Contoh soal :

Sebuah kubus memilki panjangrusuk 5 cm dan setelah di timbang massanya adalah 175 gram, tentukanlah

massajenis kubus tersebut dalam sataun SI?

Diketahui :
m = 175 cm
s = 5 cm
Ditanyakan :
ρ = ...?
Jawab ;
Kita cari dulu volumekubus = s x s x s = 5 x 5 x 5 = 125 cm3
ρ =m raksa : V raksa = 175gram : 125cm3 = 1,4 gram/cm3 = 1,4 x 100 = 1400 kg/m3

A. keguanaan Massa Jenis zat dalam keseharian
Konsep massa jenis ini dalam keseharian banyak digunakanmisalnya untuk mengetahui bagaimana kondisi telur yang masih baik atau tidaktelur yang masih baik biasnya tenggelam dan telur yang sudah buruk kwalitasnyabiasnya terapung akrena sudah ada rongga udara dalam telur. selain itujuga untuk menentukan benda terapung tenggelam dan melayang benda terapung jikamasa jenis benda lebih kecil dibanding dengan massa jenis zat cair bendatenggelam jika massa jenis benda lebih besar di banding dengan massa jenis zatcair sedangkan jika benda melayang maka masa jenis benda - massa jenis zatcair.


Ayo berlatih dan uji kemampuan materi zat dan wujdunya di sini, lihat juga materi yang lainnya!

Minggu, 07 April 2013

Ayo Kita Belajar Teori Partikel Zat Padat Cair dan Gas!

Bentuk zat cair berubah
Dulu di sekolah dasar kalain tentu pernah belajar tentang zat padat cair dan gas bukan? Dulu kalian juga belajar tentang bentuk dan volume zat padat cair dan gas, mari kita pelajari lagi sifat-sifat zat padat cari dan gas adalah sebagai berikut ini.

No
Zat
Sifat zat
1
Padat
bentuk dan volumenya tetap
2
Cair

volume tetap, bentuk berubah-ubah sesuai tempatnya
3.
Gas

volume, dan bentuk berubah-ubah sesuai tempatnya

Untuk lebih lanjut mengapa sifat zat seperti di atas mari kita pelajari dengan penjelasan mengenai teori partikel zat padat, cair dan gas sebagai berikut ini :

1. Teori Partikel Zat Padat
http://picasion.com
Grrak partiel zat padat
Sekarang ada pertanyaan mengapa zat adat misalnya batu, kayu, besi bentuk dan volumenya tidak berubah? Hal ini dapat kita jelaskan dengan teori partikel zat padat sebagai berikut ini.
1) Jarak antar partikelnya sangat rapat dan teratur
2) Gaya tarik antar partikelnya sangat kuat
3) Gerak partikel tidak bebas
4) partikel-partikel hanya bergetar dan berputar pada tempatnya
Karena gaya tarik antar partikelnya pada zat padat sangat kuat maka bentuk zat padat cenderung tetap bila tidak ada gaya atau reaksinya yang mempengaruhinya.

2. Teori Partikel Zat Cair
Gerakan partikel zat cair
Bagaimna juga zat cair dapat megikuti bentuknya kita dapat menjelaskannya dengan teori kinetik partikel zat cair sebagai berikut :
1) Jarak antar partikelnya agak renggang
2) Gaya tarik antar partikelnya tidak begitu kuat
3) Gerakan partikel-partikel agak bebas
Gaya tarik antar partikel zat cair agak kuat artinya lebih lemah dibanding dengan gaya tarik pada partikel zat padat. Agak lemahnya gaya tarik ini mengakibatkan bentuk zat cair dapat berubah-ubah sesuai dengan tempatnya (wadahnya).

3. Teori Partikel Gas
Gerakan Partikel gas
Volume gas selalu berubah mengikuti wadahnya hal ini dapat dijelaskan dengan teori kineti partikel zat gas sebagai berikut :
1) Jarak antar partikelnya sangat renggang
2) Gaya tarik antar partikelnya sangat lemah
3) gerakan partikel sangat bebas
Lemahnya gaya tarik menarik antar partikel pada zat gas menyababkan bentuk dan volume zat gas selalu berubah sesuai dengan ruang yang ditempatinya. Yang menjadi ciri khas suatu zat sehingga dapat membedakan dari satu zat dengan zat lain adalah massa jenis.

Di bawah ini ada video latihan presntasi anak didik saya tentang bentuk dan volume zat padat semoga bermanfaat. (Tunggu Loudingnya)

Untuk melihat  video yang lainya silahkan lihat di  chanel Yotube Mr.Widi
Ayo berlatih dan uji kemampuan materi zat dan wujdunya di sini, lihat juga materi yang lainnya!
Photobucket►Soal PembahasanPhotobucket►Uji KompetensiPhotobucket►Daftar Materi IPA

Senin, 18 Maret 2013

Macam- Macam Alat ukur Massa dan Cara Mengukurnya

Foto Praktek Mengukur Massa dengan Neraca Tiga Lengan 
Apakah Anda pernah  jalan- jalan ke pasar, melihat bagaimana para pedagan menimbang beras atau buah. alat ukur apa yang digunakan, atau kalain pergi ke toko emas dan melihat bagaimna menimbang emas. Nah alau ukur di atas sering disebut dengan neraca atau timbangan.  Apa saja alat ukur masa dan bagaimna cara mengukurnya,  mari kita pelajari bersama!
Jenis-jenis alat ukur massa
  1. Neraca gantung neraca ini digunakan untuk mengukur massa jika kalianpernah melihat maka kalian melihatnya di toko- toko beras, atau pupuk. 
  2. Neraca analog neraca adalah jenis neraca yang digunakan untuk mengukur massa tepung sebelum measak roti atau juga bisa untuk mengukur massa di toko buah.
  3. Neraca digital ini dapat kalain lihat di toko-toko buah atau kadang juga di temukan di laboratorium karena hasil pengukuran yang digunakan lebih tepat dibandingkan dengan alat ukur massa yang lain selain itu dengan alat ukur ini di dapatkan pengukuran lebih teliti. dantentunya cara penggunaanya lebih mudah karena dapat terlihat langsung di dalam neraca. walau kelebihannya alat ukurini lebih mahal di banding dengan yang lainnya
  4. Neraca sama lengan Neraca ini sering kalianlihat di toko emas, karena bisanya digunakan untuk menimbang emas. 
  5. Neraca Ahaus (Neraca tiga lengan dan Neraca empat lengan) seperti foto di atas Neraca ini biasanya terdapat di laboratorium untuk praktek-praktek IPA. 


Macam- maca neraca
Pengukuran massa dengan Neraca Tiga lengan 

Untuk menambah pengetahuan kalian, kalia ini saya akan membahsa bagimna cara mengukur massa menggunakan neraca ahaus  yaitu neraca tiga lengan, karena sering sekali soal pengukuran ini keluar pada neraca tiga lengan atau empat lengan. Pengukurannya lain dengan neraca- neraca yang ada dipasar, atau lihat di sekitar rumah kita. di sini saya akan menjelaskan cara penggunaan neraca tiga lengan. Sebelumnya kita sudah mengenal bagian-baginnya. 

Bagian - bagian Neraca Tiga lengan
  1. Knop atau pemutar kalibrasi
  2. Pemberat atau anting yang diletakkan di masing-masing lenganyang bisa di geser ke kanan dan kekiri
  3. Tempat beban temapt untuk memasang beban atau benda yang ingin di ukur
  4. Titik nol garis kesetimbangan., titik ini untuk mengkalibrasi sebelum digunakan dan untuk keseimbangan ketika pengukuran sudah di lakukan
  5. Lengan neraca  yang terdiri dari tiga lengan . Untuk neraca 3 lengan yang ada di laboratorium saya seperti foto di atas terdiri dari tiga lengan dengan skala maksimal berbeda.
Bagian dari neraca tiga lengan
 Skala tiap lengan adalah sebagi berikut ini :
  • Lengan depan  dengan skala maksmial 10gram dengan skala 0, 1, 2, 3,...10 gram, dan tiap skal masih dibagi lagi menjadi skala lebih kecil yaitu 0,1 gram 
  • Lengan tengah dengan  skala maksmial 500 gram dengan skala 0,100, 200 ... 500 gram 
  • Lengan kedua dengan sala maksimal  100 gram dengan skla 0, 10,20 ...100 gram

Langkah-langkah pengukuran massa dengan neraca tiga lengan adalah sebagi beriku ini :
  1. Setiap lengan jangan  lupa berada pada skala 0
  2. Kalibrasi terlebih dahulu,   dengan cara  memutar skrup knop pemutar kalibrasi di bagian belakang, sampai  seimbang atau jarum penunjuk menunjukkan anka titik nol, hal ini dilakukan agar pengukrannya lebih tepat. 
  3. Meletakakn benda yang diukur massanya 
  4. Menggeser skalanya mulai dari lengan yang besar dan jangan sampai melebihi titik nol , baru skala yang kecil sampai menunjukkan keseimbangan di titik nol ( dua garis sejajar)
  5. Membaca hasil pengukuran dengan menjumlahkan setipa skala mulai dari yang besar hingga yang kecil agar lebih mudah seperti contoh di bawah ini

skala tengah        300 gram
skala belakang      80 gram 
skala  depan           2,5 gram
______________________ +
Hasil pengukuran  382,5 gram

Nah inilah cara mengukur massa sebuah benda semoga bermanfaat bagi anak didikku di seluruh Indoensia , salam semangat IPA dari guru IPA Pati. 


Kalian bisa membuat gelas berpancuran ini mennggunakan botol aqua bekas dan kalianbisa baca di sini!
Ayo berlatih dan uji kemampuanmu di sini, lihat juga materi yang lainnya!

Kamis, 14 Maret 2013

Mengukur Volume Benda- Benda di Sekitar Kita

Tentunya kalian di Sekolah Dasar sudah pernah mengukur volume benda. bersama bapak ibu guru kalian. Untuk kali ini kita dalam belajar pengukuran akan mengulang kembali cara mengukur volume benda-benda di sekitar kita.wlau ada tambahan materi yaitu mengukur benda tidak beraturan.




1. Mengukur volume kubus.

Untuk mengetahui volume sebuah kubus kita harus mengukur sisinya. selanjutnya dihitung menggunaakn rumus Volume kubus = sisi x sisi x sisi .
Jika ada balok yang memilki sisi 2 dm berapakah volume balok tersbut. Volume kubus tersebut = sisi x sisi x sisi = 2 dm x 2 dm x 2 dm = 8 dm3

2. mengukur volume balok

Untuk mengetahui volum sebuah balok harus mengukur dulu panjang balok, tinggi balok dan lebar balok. selanjutnya di hitung menggunakan rumus volum balok = panjang x tinggi x lebar
Misalnya jika ada balok yang memiliki panjang 6 cm lebar 2 cm dan tinggi 4 cm berapakah volume balok tersebut.
Volume balok tersebut = panjang x lebar x tinggi = 6 cm x 2 cm x 4 dm = 48 cm3

3. Mengukur volume zat cair dengan neraca gelas

Untuk mengukur volume zat cair bisa digunakan m= neraca gelas setelah zat cair di masukkan dalam neraca gelas, maka selanjutnya di lihat langsung berapa ml zat cair yang ada di neraca gelas tersebut seperti gambar di bawah ini.

4. mengukur volume benda tidak beraturan.


Kadang pernahkah kalain berpikir bagaimna cara mengkur volume batu atau batu bata yang bentuknya tidakberaturan, tentunya kalian tidak bisa menggunakanpenggaris bukan untuk mengukur sisi-sisinya karena bentuknya tida beraturan bukan.

Untuk mengukur volume benda tak beraturan bisa menggunakan neraca gelas seperti berikut ini..


Cara I
Mengukur batu menggunakan gelas ukur dan air yang dapat dilihat dari gambar di bawah ini:
mengukur volume batu

  1. Cara pertama dilakukan adalah mengisi air pada gelas ukur dengan ukuran tertentu misalnya 150 ml.
  2. Selanjutnya di masukkan batu dalam gelas ukur sehigga volume air dalam gelas ukur bertamabah misalnya menjadi 250 ml.
  3. Volume benda tak beratuan diukur dengan cara mengurangi volume zat cair yang ada benda tak beraturanya (C) - volume awal zat cair yang ada di dalam gelas ukur (B) = 250 ml - 150 ml = 100 ml

Cara ke II

mengukur volume batu dengan gelas berpancuran
Cara kedua adalah menggunakn gelas berpancuran seperti gambar di atas yang dapat di jelaskan sebagai berikut ini :
  1. Untuk kasus ini Kalain menyiapkan gelas berpancuran dan gelas ukur. dan Isi gelas berpancuran sampai penuh di batas corong gelas berpancuran. (gambar A)
  2. Selanjutnya memasukkan batu dalam gelas berpancuran dan akibatnya air akan mancur ke dalam gelas ukur (gambar B)
  3. Kita hanya langsung melihat volume zat cair tumpahannya saja untuk mengukur volum benda tak beraturannya. (gambar C)
Kalian bisa membuat gelas berpancuran ini mennggunakan botol aqua bekas dan kalianbisa baca di sini!
Ayo berlatih dan uji kemampuanmu di sini, lihat juga materi yang lainnya!
Photobucket►Soal&PembahasanPhotobucket►Uji KompetensiPhotobucket►Daftar Materi IPA

Rabu, 06 Maret 2013

Cara Menentukan Massa Jenis Benda Cair

     Ketika kita meletakkan minyak diatas air maka minyak akan berada di atas air mengapa hal ini terjadi , hal ini terjadi karena massa jenis minyak lebih kecil dari masa jenis air. untuk lebih memahami tentnag massa jenis marilah kita ketahui cara menghitung massa jenis zat cair





A. Massa Jenis Zat
Massa jenis zat adalah perbandingan antara besarnya massa suatu zat dengan volume zat tersebut. Setiap zat mempunyai massa jenis yang berbeda-beda. Sehingga massa jenis zat dapat menjadi salah satu ciri khas suatu benda yang dapat membedakan dengan yang lain.
Secara matematis dapat dirumuskan dengan persamaan berikut ini!

ρ= m : V

r = Massa jenis, satuan kg/m3
m = Massa benda, satuan kg
v = Volume benda, satuan m3

C. Cara Menentukan Massa Jenis Suatu Zat Cair

Setelah mengetahui konsep cara menentukan masa jenis suatu zat padat prinsipnya ada 3 cara sebagai berikut :
1. Menimbang massa gelas ukur yang kosong
Menimbang gelas ukur kosong

2. Menimbang massa gelas ukur yang ada zat cairnya
Menimbang gelas ukur yang ada zat cairnya
2. Mencari volume zat yang ingin diukur baik baik secara langsung atau melalui perhitungan
Mengukur volume zat cair
3. Membagi antara massa dan volume zat tersebut seperti rumusan di atas

Untuk mengetahui cara menentukan massa jenis zat cair, disini saya rekam video tentang car menentukan massa jenis zat cair  oleh murid saya  ( tunggu lodingnya)



Contoh soal :
 Sebuah gelas ukur kosong di timabang dan bermasa 40 g, stelah gelas ukur kosong tadi di isi air raksa mka massa nya menjadi 176  gram, jika diketahui volume raksa 10 ml, tentukanlah massa jenis raksa tersebut!
Jawab :
Diketahui :
m1 = 40 ml
m2 = 176 ml
m raksa = 176 - 40 = 136 gram
v raksa = 10 ml
Ditanyakan :
Ρ = m raksa  : V raksa  =  136 gram : 10 cm3 =  13,6 gram/cm3
Keguanaan Massa jenis zat dalam keharian banyak sekali dalam kesharian antara lain :
  1. Untuk menentukan massa jenis kemurnian suatu zat
  2. penggunaan jembatan ponton
  3. Penggunaan kapal selam ketika kalian ada melihat kapal selam, ketika kapal selam tenggelam maka massa jenis total kapal selam lebih besar di banding massa jenis air laut dengan cara menambah air di dalam tabung kapal selam, ketika kapal selam terapun maka massa jenis total kaapl selam lebih kecil dari pada massa jenis air laut dengan cara memopa air dalam kaapl selam sehingga terisi udara.
Ayo berlatih dan uji kemampuan materi zat dan wujdunya di sini, lihat juga materi yang lainnya!